Menang Kontes (Lagi!)

Hallo hallooooooo...

Aaaaaaaaaaaaaaa~~~ Rasanya ingin salto jumpalitan deh saat tau saya salah satu dari 50 orang yang beruntung untuk ikut berpartisipasi dalam kampanye pelestarian Badak Jawa di Taman Nasional Ujung Kulon.

Jadi kontes ini dilakukan dari tanggal 31 May 2011 sampai dengan 14 Juni. Adapun saat saya tau mengenai kompetisi ini tanggal 9 Juni, tepat 5 hari sebelum kompetisi kampanye pelestarian ini DITUTUP! Walaupun agak-agak pesimis untuk menang saat melihat banyaknya dukungan yang sudah diterima teman-teman lain yang ikut kontes lebih dulu, tapi entah kenapa saya tetap bersemangat untuk ikut! Ha! Dasar batu..


Jadi.. Dasar dari acara ini sejujurnya adalah panggilan batin saya untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan sosial ini (uhuk!), haha. Oke okeeee! Alasan lainnya, ya karena saya memang sangat hobi travelling, saya ingin mendatangi tempat-tempat baru ..hmm ini juga termasuk dalam rencana #VisitBanten yang sudah saya susun. Dan syukur alhamdulillah, ternyata Allah yang Maha Baik itu punya rencana yang diluar dugaan saya.. Bolehlah Anda pikir ini suatu kebetulan saja, tapi saya tidak bisa berpikir demikian hehe. Kalaupun iya, saya berpikir ini adalah kebetulan-(keajaiban)-kebetulan yang sengaja Allah beri untuk saya ;D

Hmmm..Fyi, saya ingin memberi sedikit latar belakang dari kegiatan ini..

Badak Jawa atau badak bercula satu termasuk mamalia terlangka di dunia loh saat ini, populasinya diperkirakan hanya tersisa sekitar 50 ekor di alam. Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK) yang terletak di ujung barat Pulau Jawa ini adalah satu-satunya habitat badak Jawa di dunia. Keterlibatan WWF di Indonesia pada 1962 dimulai dengan penelitian badak Jawa di Ujung Kulon. Dalam rangka perayaan ulang tahun WWF-Indonesia yang ke 50 dan upaya meningkatkan kepedulian masyarakat luas akan pelestarian badak Jawa, tahun ini WWF Indonesia melakukan serangkaian kampanye publik mengenai pelestarian satwa langka kebanggaan Indonesia ini.

Nah, WWF-Indonesia bekerjasama dengan komunitas Indo Runners akan melakukan fun nature tracking 10K (lintas alam) pada tanggal 24 Juni 2012 bagi para pecinta lari dan lingkungan untuk berpatisipasi dalam kampanye pelestarian badak Jawa. 

Daaaaaaaaan, terbentuklah acara RUN RHINO RUUUUUUN

informasi lebih lengkap disini
facebook : RhinoCare
Twitter: @Rhinocare
 

Dan, disaat tanggal 17 lalu saya mendapati nama saya berada diantara deretan nama lain yang juga berkesempatan untuk mengikuti kegiatan ini. Yihaaaaaaaaaaaa!

Hello, Rhino! 
Hello, Ujung Kulon! 
Hello, all the beach around! 
I'm coming next week ya, wait meeeeee... ☺

Oyaa, gak lupa terimakasih jg buat temen2 yg udh bantu dukung sy buat kampanye pelestarian badak jawa ini! It means a lot lohh, thanks! ;)